berita harian terupdate prabowo subianto humanis, tegas, berani
Berita  

Civitas Akademika Maruarar Sirait Membuat Petisi kepada Pemerintah: Kritik Perlu Diakui

Senin, 5 Februari 2024 – 00:18 WIB

Jakarta – Mantan politikus PDIP, Maruarar Sirait terlihat hadir dalam debat capres 2024 di JCC Senayan untuk mendukung pasangan calon presiden (capres) 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Dalam kunjungannya, Maruarar menjawab beberapa pertanyaan dari wartawan dan menanggapi sejumlah civitas akademika dari kampus ternama yang membuat petisi untuk pemerintahan Joko Widodo (Jokowi).

Menurutnya, berpendapat itu boleh-boleh saja, terlebih, Indonesia merupakan negara demokrasi dan harus menghormati aspirasi dari seluruh kalangan termasuk civitas akademika. “Itu kan bagian dari demokrasi yang harus dihormati ya,” ujar Maruarar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu malam, 4 Februari 2024.

Dia menambahkan, di negara demokrasi, kritik dari masyarakat harus diterima oleh pemerintah. “Itu bagian demokrasi, kritik harus diterima, demo juga sesuatu yang wajar, harus diterima. Saya pikir itu sesuatu yang kita demokratis,” katanya.