Bogor – Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, mengingatkan bahwa keunggulan sementara dirinya dan Gibran Rakabuming Raka dalam perhitungan suara real count KPU tidak perlu disambut dengan euforia berlebihan. Menurutnya, hal tersebut seharusnya dijadikan sebagai mandat kepercayaan yang menempatkan tanggung jawab besar pada pundinya.
“Ini jangan membuat kita terlalu berlebihan dalam euforia, tapi membuat kita bersyukur dan merenung sejenak, karena diberi mandat sebenarnya berarti tanggung jawab masa depan bangsa Indonesia sekarang berada di punduk kami,” kata Prabowo dalam acara silaturahmi kebangsaan bersama Muslimat NU dan para relawan di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Sabtu, (2/3/2024).
Prabowo juga menegaskan bahwa dengan menerima mandat tersebut, semua pemahaman, kemampuan, pengalaman, pengetahuan, dan teknologi yang dimilikinya akan digunakan semaksimal mungkin untuk kepentingan rakyat Indonesia.
“Dan meskipun usia saya sekarang sudah lanjut, saya masih memiliki semangat yang berkobar. Saya tak gentar untuk memperjuangkan rakyat. Saya tak gentar! Saya tidak boleh mengecewakan rakyat Indonesia. Saya melihat ini sebagai suatu tantangan yang mulia,” tegas Prabowo. (SENOPATI)
Sumber: https://prabowosubianto.com/unggul-di-pilpres-prabowo-subianto-tak-ingin-terlalu-euforia-ini-mandat-dan-tanggung-jawab-besar/